Sabtu, 29 Oktober 2016

TELAAH MATERI PAI KELAS X MA / SMA (Kelompok 3)

TELAAH MATERI PAI
KELAS X MA / SMA
Disusun untuk memenuhi tugas mata kuliah Telah PAI

 











Kelompok :
1.    Ita Yuliyanti      
2.    Fathiyatul Afifah  
3.    Kholidul Ghufron  
4.    Anisa Lilahayati    
5.    Noval Safittra       


PROGAM STUDY PENDIDIKAN AGAMA ISLAM
UNIVERSITAS NAHDLOTUL ULAMA (UNISNU) JEPARA
2016







KATA  PENGANTAR

Syukur Alhamdulillah penyusun ucapkan kehadirat  Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat-Nya kepada kita semua. Sehingga penulis dapat menyusun makalah ini yang berjudul "Telaah Materi PAI Kelas X MA / SMA" tepat pada waktunya.Dan tidak lupa pula kita sanjung pujikan kepada Nabi Besar Muhamad SAW yang telah membawa kita dari alam yang gelap gulita ke alam yang terang benderang ini.
Penulis menyadari bahwa didalam pembuatan makalah ini tidak lepas dari bantuan berbagai pihak, untuk itu dalam kesempatan ini penulis menghaturkan rasa hormat dan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang membantu dalam pembuatan makalah ini.
Akhir kata semoga makalah ini dapat memberikan manfaat kepada para pembaca.Penulis menyadari bahwa makalah ini masih jauh dari kesempurnaan baik dari bentuk penyusunan maupun materinya.Kritik dan saran dari pembaca sangat penulis harapkan untuk penyempurnaan makalah selanjutnya.
Terima kasih yang sebesar – besarnya penulis sampaikan kepada semua pihak yang telah membantu dalam penyelesaian Makalah ini.Wassalam.





Jepara,


Pemakalah 






BAB I
PENDAHULUAN
A.    Latar Belakang
Ilmu fiqih merupakan pedoman bagi umat manusia dalam persoalan atau masalah hukum dan masalah ibadah bagi umat islam. Yaitu peraturan-peraturan yang diperuntukkan kepada manusia sekaligus bagaimana tata cara pelaksanaan atau praktiknya. Ada banyak persoalan yang harus dijawab mengapa terkadang kita menjumpai seseorang yang menjalankan suatu amalan dalam pelaksanaannya tidak sama dengan apa yang kita lakukan, padahal sumber atau pedoman yang dipakai sama, yaitu al-Qur’an dan hadist.
Semua materi yang bersangkutan tersebut dapat diperoleh melalui pendidikan, khususnya pendidikan yang berbasis agama islam, oleh sebab itu adanya buku fiqih ini sangat penting untuk menunjang pelajaran tersebut. Namun pada kenyataannya banyak buku fiqih yang materinya belum sesuai dengan apa yang seharusnya dicapai oleh para murid sesuai dengan tingkatan pendidikannya. Maka diperlukan kecermatan atau dengan ketelitian yang maksimal untuk merancang materi yang akan dijadikan buku sebagai pelajaran peserta didik. Terlebih lagi untuk guru atau pengajar sekolah dan yayasan agar materi yang ada dalam buku tersebut tidak ada kesalahan pemahaman untuk peserta didik dan guru.
Dalam masalah ini penulis akan mencoba menganalisis “Buku Pengamalan Fiqih” untuk kelas X MA. Oleh M. Rizal Qosim dengan kurikulum KTSP berdasarkan standar isi madrasah aliyah tahun 2008. Baik dari segi profil dan isi buku, urutan materi, kesesuaian dengan kompetensi dasar, penerapannya, dan lain-lain.





B.     Rumusan Masalah
1.      Bagaimana klasifikasi SK atau KD materi fiqih kelas X MA dan SMA?
2.      Bagaimana isi materi fiqih kelas X MA dan SMA?
3.      Bagaimana analisis materi fiqih kelas X MA dan SMA?

C.     Tujuan Makalah
Tujuan makalah ini adalah sebagai berikut :
1.      Untuk mengetahui klasifikasi SK atau KD materi fiqih kelas X MA dan SMA,
2.      Untuk mengetahui isi materi fiqih kelas X MA dan SMA,
3.      Uuntuk mengetahui analisis materi fiqih kelas X MA dan SMA.












BAB II
PEMBAHASAN

Di dala buku ini, pada semester I ada 5 bab yang dipelajari dan dikuasai oleh peserta didik sesuai SK dan KD.
SEMESTER I

Standar kompetensi :
Memahami prinsip-prinsip ibadah dan syariat dalam islam
Kompetensi  dasar :
·         Mengidentifikasi prinsip-prinsip ibadah dalam islam,
·         Menjelaskan tujuan (muqasid) syariat islam,
·         Menunjukkan perilaku orang yang berpegang pada prinsip-prinsip dan tujuan ibadah syariah,
·         Menerapkan cara berpegang pada prinsip-prinsip dan tujuan ibadah dan syariah.
Materi :
Bab I               : - Prinsip-prinsip ibadah islam
Sub bab           : - Prinsip-prinsip ibadah islam
-  Tujuan (muqasid)
-  Perilaku orang yang berpegang pada prinsip, tujuan, ibadah dan syariat islam
-  Cara berpegang pada prinsip, tujuan, ibadah dan syariat islam.
Bab II              : - Zakat
Standar komepetensi :
Memahami hukum islam tentang zakat dan hikmahnya.
Kometensi dasar :
·         Menjelaskan ketentuan tentang zakat dan hikmahnya
·         Menjelaskan ketentuan perundang-undangan tentang zakat
·         Menunjukkan contoh penerapan zakat
·         Menentukan cara pelaksanaan zakat sesuai ketentuan perundang-undangan
Sub bab           : - Ketentuan islam tentang zakat
-  Ketentuan perundang-undangan tentang zakat
- Contoh penentuan penerapan zakat
- Cara pelaksanaan zakat sesuai perundang-undangan
Bab III                        : - Haji
Standar kompetensi :
Memahami hukum islam tentang haji dan hikmahnya
Kompetensi dasar :
·      Menjelaskan ketentuan islam tentang haji dan hikmahnya
·      Menjelaskan ketentuan perundang-undangan tentang haji
·      Menunjukkan contoh penerapan ketentuan haji
·      Mempraktikkan pelaksanaan haji sesuai ketentuan perundang-undangan
Sub bab           : - Ketentuan islam tentang haji
                          - Ketentuan perundang-undangan tentang haji
                          - Penerapan ketentuan haji
                          - Praktik pelaksanaan haji sesuai perundang-undangan
Bab IV                        : - Kurban dan Aqiqah
Standar kompetensi :
Memahami hikmah kurban dan akikah
Kompetensi dasar :
·         Menjelaskan tata cara pelaksanaan kurban dan hikmahnya
·         Menerapkan cara pelaksanaan kurban
·         Menjelaskan ketentuan akikah dan hikmahnya
·         Menerapkan cara pelaksanaan akikah
Sub bab           : - Tata cara pelaksanaan kurban
                          - Cara pelaksanaan kurban
                          - Ketentuan akikah
                          - Cara pelaksanaan akikah
Bab V              : - Jenazah
Standar kompetensi :
Memahami ketentuan hukum islam tentang pengurusan jenazah
Kompetensi dasar :
·         Menjelaskan tata cara pengurusan jenazah
·         Memperagakan tata cara pengurusan jenazah
Sub bab           : - Tata cara pengurusan jenazah
                          - Peragaan cara pengurusan jenazah


SEMESTER II

Bab VI                        : - Kepemilikan dan Akad
Standar kompetensi :
·         Memahami hukum islam tentang kepemilikan
Kompetensi dasar :
·         Mengidentifikasi aturan islam tentang kepemilikan
·         Menjelaskan ketentuan islam tentang akad
·         Memperagakan aturan islam tentang kepemilikan dan akad
Sus bab            : - Aturan islam tentang kepemilikan
                          - Ketentuan islam tentang akad
Bab VII           : - Perekonomian dalam islam
Standar kompetensi :
·         Memahami konsep perekonomian dalam islam dan hikmahnya
·         Menjelaskan aturan islam tentang jual beli
Kompetensi dasar :
·         Menjelaskan aturan islam tentang jual beli  dan hikmahnya
·         Menjelaskan aturan islam tentang khiar
·         Menjelaskan aturan islam tentang musaqah, muzaro’ah, dan muhobaroh serta hikmahnya
·         Menjelaska aturan islam tentang syirkah dan hikmahnya
·         Menjelaskan aturan islam tentan murabahah, mudorabah, dan salam
·         Menerapkan jual beli, khiar, musaqah, muzaro’ah, mukhabarah, syirkah, murabahah, mudharabah, dan salam
Sub bab           : - Jual beli
                          - Khiar
                          - Musaqah
                          - Syirkah
                          - Murabahah
                          - Mudarabah
                          - Salam (pesanan)
Bab VIII         : - Pelepasan dan perubahan harta
Standar kompetensi :
·         Memahami hukum islam tentang pelepasan dan perubahan harta beserta hikmahnya
Kompetensi dasar :
·         Menjelaskan ketentuan islam tentang wakaf beserta hikmah pelaksanaannya
·         Menjelaskan ketentuan islam tentang hibah dan hikmah pelaksanaannya
·         Menjelaskan ketentuan islam tentang sedekah beserta hikmah pelaksanaannya
·         Menjelskan ketentuan islam tentang hadiah beserta hikmah pelaksanaannya
·         Menerapkan cara pelaksanaan wakaf, hibah, sedekah dan hadiah
Sub bab           : - Wakaf
                          - Hibah
                          - Sedekah
                          - Hadiah
                          - Cara pelaksanaan wakaf, hibah, sedekh dan hadiah
Bab IX                        : - Wakalah, sulhu, daman, dan kafalah
Standar kompetensi :
·         Memahami hukum islam tentang wakalah, sulhu, daman, dan kafalah beserta hikmahnya
Kompetensi dasar :
·         Menjelaskan ketentuan islam tentang wakalah
·         Menjelaskan ketentuan islam tentang tentang sulhu dan hikmahnya
·         Menerapkan cara wakalah dan sulhu
·         Menjelaskan ketentuan islam tentang daman dan hikmahnya
·         Menjelaskan ketentuan islam tentang kafalah dan hikmahnya
·         Menerapkan cara daman dan kafalah
Sub bab           : - Wakalah
                          - Sulhu
                          - Daman
                          - Kafalah
Bab X              : - Riba, bank, dan asuransi
Standar kompetensi :
·         Memahami riba, bank, dan asuransi
Kompetensi dasar :
·         Menjelaskan hukum riba, bank, dan asuransi
·         Menerapkan ketentuan islam tentang riba, bank, dan asuransi
Sub bab           : - Riba
                          - Bank
                          - Asuransi


















BAB III
ANALISIS

Dalam satu tahun proses pembelajaran terdapat sepuluh (10) bab pokok yang diberikan kepada murid atau anak didiknya, sepuluh bab tersebut diberikan dalam jangka waktu dua semester. Pada semerter pertama ada lima bab yang diberikann yaitu bab prinsi-prinsip ibadah islam, zakat, haji, kurban dan akikah, serta jenazah. Dalam setiap bab akan dijabarkan pada tiap-tiap sub bab, yang bertujuan agar mudah dalam penyampaian dan dalam kegiatan materi ada batasan-batasannya.
Pada semester dua, terdapat lima bab utama yang dijelaskan dalam sub bab-sub bab yang lebih rinci. Pembahasan semester dua mengenai kepemilikan dan akad, perekonomian dalam islam, pelepasan dan perubahan harta, wakalh, sulhu, daman dan kafalah, serta riba, bank, dan asuransi.
Materi fikih kelas X ini sudah sesuai dengan standar kompetensi dan kompetensi dasarnya, sehingga guru dapat menjelaskan dengan mudah sesuai urutan-urutannya, yang pertama guru harus memahamkan materi, menjelaskan mulai dari pengertian sampai hikmah dari apa yang telah dipelajjari. Dalam hal ini diharapkan siswa tidak hanya sekedar mengetahui melainkan siswa diharapkan siswa dapat mempraktikkannya.
Adapun model pembelajaran atau penyampaian materi, guru dapat menggunakan teknik yang berbeda-beda sesuai dengan materi, sehingga materi bisa langsung dan mudah dipahami.



Metode yang digunakan adalah sebagai berikut :
1.      Ceramah
Dalam hal ini guru menjelaskan materi kepada siswa, yang terpending adalah siswa memperhatikan keterangan guru. Pada bab pertama hingga terakhir guru bisa menggunakan metode ini.
2.      Metode tanya jawab
Setelah guru menjelaskan  materi kepada siswa, guru bisa melakukan kegiatan tanya jawab kepada muridnya, hal iini bisa dilakukan agar guru dapat mengetahui materi yang disampaikan sudah dipahami oleh siswa atau belum.
Selain itu, bisa juga dengan metode cerita, suri tauladan maupun praktik langsung.  Untuk metode praktik langsung sangan cocok diterapkan pada bab haji, kurban dan akikah, serta jenazah. Karena bab-bab tersebut memang harrus dipraktikkan agar para siswa dapat memahami secara jelas.
Dalam progam pengajaran ini cukup efektif apabila setelah diberikan materi, murid diberi tugas untuk menjawab soal-soal dari materi tersebut. Hal ini bisa digunakan untuk mengetahui sejauh mana keberhasilan guru dalam menyampaikan materi, serta menjadi bahan evaluasi guru. Bagian mana yang perlu diajarkan kembali apabila terdapat materi yang belum jelas atau hasilnya tidak memenuhi KKM yang sudah ditentukan.
Kecocokan materi untuk murid bila ditinjau dari berbagai aspek, sebagai berikut :
a.       Aspek psikologis
Di usia murid MA, SMA, maupun SMK materi yang diberikan cukup sederhana, karena diusia tersebut daya pikir mereka tidak seperti di SMP atau MTs, mereka lebih mudah memahami dan lebih dewasa.
Mereka bisa menganalisa suatu masalah, mereka juga lebih mudah untuk diarahkan agar dapat mempraktikkan suatu tema (bab haji) sehingga mempermudah proses belajar mengajar.
b.      Aspek fisiologis
Dari segi filsafat, materi yang diberikan untuk usia kelas X MA atau SMA ini tidak terlalu sulit, karena materi-materi tersebut merupakan materi yang dulu pernah diajarkan sewaktu masih di SMP. Perbedaannyaa materi ini lebih diperinci, sedangkan materi saat SMP hanya pada umumnya saja. Jadi bagi usia MA atau SMA materi-materi ini tidak menyulitkan bagi mereka.
c.       Aspek sosiologis
Materi kelas X MA atau SMA ini mulai bab pertama hingga terakhir merupakan materi yang haruus diterapkan atau diamalkan dalam kehidupan sehari-hari. Jadi mereka tidak akan asing dalam mempraktikkannya.
d.      Aspek teknologis
Dalam praktiknya, guru bisa membuat cara dalam penyampaian materi, tergantung bagaimana tekniknya, asalkan materi dapat tersampaikan secara utuh dan hasilnya maksimal.














BAB IV
PENUTUP

A.    Kesimpulan
Dari landasan teori dan hasil analisis di atas kami dapat menyimpulkan bahwa materi yang diberikan untuk siswa kelas X MA atau SMA dari semester I dan II sudah sesuai untuk kebutuhan sesuai umuur mereka. Isi materi dari dasar sampai perinciannya atau komplek, sehingga diharapkan materi dapat diserap oleh siswa dengan baik dan maksimal.

B.     Saran
Dalam makalah ini, kami yakin masih banyak kesalahan dan kekurangan, kami dari pemakalah mengharapkan kritikan agar dapat membantu untuk menyempurnakan penyusunan makalah ini.
















DAFTAR PUSTAKA

Qosim, M. Rizal.2009.Pengamalan Fikih.Solo:PT Tiga Serangkai Pustaka Mandiri
Isa Asyur, Ahmad.1995.Fiqih Islam Praktis. Jakarta: Mantiq
Darajat, Zakiya. Ilmu Fiqih.Yogyakarta: PT Dana Bakti Waqaf
http://www.makalah.ilmu.fiqih.blogspot.com//

Tidak ada komentar:

Posting Komentar